Topikinformasi.com-Bone Pembina Majelis Taklim desa Maduri Kec. Palakka Mamariah S.Ag bersama penyuluh fungsional Zakiah.S.Hi mengadakan penyuluhan moderasi beragama bersama mahasiswa KKLP IAIN Bone pada malam Selasa (06/10/2021)
penyuluhan dan sholawatan kali ini diambil alih oleh mahasiswa KKLP sebagai program kerja lapangan, materi penyuluhan di sampaikan oleh Arif tentang moderasi di semua lini seperti moderasi dalam bertetangga, moderasi kehidupan sehari-hari terutama moderasi dalam kehidupan beragama dan keyakinan masing-masing.
Pengetahuan tentang moderasi bukan hanya berkaitan dengan antar ummat beragama namun juga internal ummat beragama terutama dalam bertetangga sesama ummat islam. Alumni Ponpes As’adiyah tersebut juga menyinggung materi lain seperti mengingat kematian bahwa dengan selalu mengingat kematian maka manusia selalu menjaga diri dari nikmat dunia yang bisa saja menyesatkan karena dunia hanya sementara sementara akhirat selamanya karena setiap makhluk ciptaan Allah pasti akan menemui kematian.kullu nafsin dzaaiqatul maut.
Komentar