Topikinformasi.com – Selayar Kegiatan monitoring digelar tim relawan peka dan peduli bencana Kabupaten Selayar, Sulawesi-Selatan pasca bencana angin kencang yang terjadi pada hari Jum’at, (02/04) kemarin.
Giat monitoring difokuskan pada sejumlah titik lokasi dampak bencana di wilayah Kelurahan Benteng Utara, Kecamatan Benteng.
Kegiatan monitoring diawali dari rumah warga di ruas Jln. Melinjo, Lingkungan Bua-Bua Barat yang tertimpa patahan pohon kelapa, pada hari Jum’at, (02/03) pagi, kemarin.
Dari Jln. Melinjo, kegiatan monitoring kembali dilanjutkan dengan menyusuri ruas Jln. Metro Bua-Bua mulai dari Sekretariat DPD LSM Lidik Pro, Pondok Biru, sampai ke bangunan los Pasar Sentral Regional Bonea yang ikut terdampak bencana angin kencang.
Selain memonitoring kerusakan dampak bencana, tim relawan peka dan peduli bencana juga turut melakukan pemantauan terhadap sejumlah pohon yang berpotensi mengakibatkan terjadinya bencana dan kerusakan bangunan rumah warga.
Pemantauan difokuskan di Jln. Mappatoba, dan Jln. Sapruddin, Benteng.
Dalam pelaksanaan giat monitoring tersebut, tim relawan peka dan peduli bencana juga turut mendokumentasikan foto dampak kerusakan yang ditimbulkan oleh bencana angin kencang.
Koordinator posko relawan peka dan peduli bencana Kabupaten Selayar, Andi Fadly Dg. Biritta menegaskan, kegiatan ini digelar sebagai wujud rasa kepekaan dan kepedulian terhadap warga, terutama korban bencana.
Ia berharap agar seluruh dampak kerusakan yang timbul bisa segera mendapatkan atensi dan penanganan dari instansi tekhnis berkompoten. (*)
(Andi Fadly Dg. Biritta)
Komentar