oleh

Suasana Haru Saat Personel Satgas TMMD 113 Kodim 1406/Wajo Pamit Kembali kesatuan Masins-masing.

-News-0 views

TOPIKINFORMASI.COM – Wajo Suasana terlihat haru dan sedih antara warga dan anggota Satgas TMMD ke-113 Kodim 1406/Wajo saat menyampaikan ucapan undur diri pamit akan kembali ke kesatuan nya, karena sudah berakhirnya masa tugas TMMD di wilayah Kodim 1406/Wajo di Dusun Langkauttu Desa Abanuangnge Ke. Maniangpajo. Kab. Wajo. Rabu (08/06/2022).

Terlihat beberapa anggota Satgas TMMD menyampaikan ucapan terima kasih kepada warga masyarakat yang telah membantu pelaksanaan pekerjaan TMMD ke-113 Kodim 1406/Wajo, berkat bantuan dari warga masyarakat pelaksanaan kegiatan TMMD Berjalan lancar dan sukses.

Mereka terlihat sedih dan bangga bisa bersatu dalam pelaksanaan kegiatan TMMD sampai dengan berakhirnya masa tugas TMMD selesai.

Baca Juga:  Begini Cara Personil Polres Tana Toraja Laksanakan Amanah Cegah Covid, Sambil Memakmurkan Tempat Ibadah

Kadus langkauttu. Bapak Kummane yang mewakili warga berulang kali menyampaikan terima kasih. Mereka mengaku gembira karena jalan desa yang sebelumnya susah di lewati kini bisa dilintasi kendaraan. Selain itu, warga juga dibekali berbagai ilmu dan keterampilan dari prajurit TNI.

“Tak terasa waktu begitu cepat berlalu, dan tak terasa juga air mata ini jatuh karena saya merasa seperti kehilangan saudara saya sendiri. Banyak hal yang sudah kita lalui selama satu bulan penuh, kita sudah dibantu dalam membangun desa dan sudah banyak perubahan yang di bawa sama bapak TNI berada disini,” Ujar Kadus sambil menahan isak tangis dan mengusap air matanya.

Walaupun TMMD sudah berakhir, dia berharap kedekatan yang sudah dibangun selama ini tetap terjalin. Komunikasi dan kerjasama yang harmonis selama ini menjadikan citra TNI di mata masyarakat menjadi lebih baik.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Bersama Warga, Perbaiki Jalan

Senada, Dan SSK TMMD Kapten Inf Baharuddin Pattah menuturkan bahwa TMMD hanya salah satu sarana untuk mempererat tali persaudaraan dan kekeluargaan antara TNI dengan rakyat.

“Kami berharap rasa kekeluargaan yang sudah terjalin selama ini dapat terus ditingkatkan sehingga kemanunggalan TNI dengan rakyat akan semakin kokoh kuat untuk menjaga tetap tegaknya NKRI,” “Ucap Dan SSK. (Pendim 1406/Wajo)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *