oleh

Jelang Malam Tahun Baru 2022, Kapolres Sinjai Pantau Pospam Perbatasan dan Cek Kartu Vaksin Pengendara.

-News-0 views

Topikinformasi.com – Sinjai – Kapolres Sinjai Akbp Iwan Irmawan, S.Ik.,M.Si didampingi pejabat utama melakukan pemantauan Pos Pam Ops Lilin, Dan adapun pos yang dipantau yakni Pospam perbatasan Kabupaten Sinjai-Bone, jalan Petta Ponggawae, Kelurahan Bongki, Kecamatan Sinjai Utara. Jum’at sore (31/12/2021).

Dalam kegiatan, Kapolres Sinjai memantau langsung petugas Pospam melakukan razia kartu vaksin bagi setiap pengendara yang melintas didepan Pos Pam.

Kapolres Sinjai Akbp Iwan Irmawan S.Ik.,M.Si mengatakan bahwa giat tersebut untuk mengendalikan mobilitas menjelang malam tahun baru, dilakukan pemeriksaan dan pengecekan secara random kartu vaksin bagi sertiap pengendara yang melintas diwilayah hukum Polres Sinjai.

Lanjut Kapolres Sinjai menuturkan bahwa setiap pelaku perjalanan yang melintas akan dilakukan pemeriksaan salah satunya pengecekan kartu vaksin, jika belum divaksin langsung menyarankan untuk vaksin oleh petugas vaksitor Dinkes dan team vaksinator Polres Sinjai.

Baca Juga:  Hari Kedua Di Masamba, Rombongan "Bone Peduli" Distribusikan Logistik ke KKMB

Oleh karena itu, bagi kendaraan dari luar daerah yang ingin memasuki Kabupaten Sinjai diharuskan untuk menunjukkan kartu vaksin. Pihaknya juga menyediakan pelayanan vaksinasi bagi pengendara yang belum melakukan vaksin.

“Bagi pengendara yang tidak bisa menunjukkan kartu vaksin, kita tawarkan untuk divaksinasi,” lanjutnya.

Kegiatan pengecekan kartu vaksin bagi para pengendara dilakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona dan memutus mata rantai Covid -19 yang diperediksikan terjadi malam tahun Baru ini. Tambahnya.

”Kegiatan Ops Lilin pengamanan Tahun Baru juga difokuskan pada pelayanan kepada warga yang belum vaksin dan penerapan protokol kesehatan,” Pungkasnya.

Para penumpang kendaraan akan diperiksa mengenai bukti vaksinasi Covid-19, baik berupa sertifikat vaksin cetak maupun melalui aplikasi Peduli Lindungi.

Baca Juga:  Inilah Kata Menteri KKP Kunjungan Pertama Di Sulawesi Selatan

Pospam tersebut disiapkan sebagai salah satu kegiatan dari rangkaian operasi Lilin 2021 untuk mengantisipasi ataupun memberikan pelayanan kepada warga masyarakat pada saat malam pergantian tahun 2022 nanti.

Pos Pengamanan digunakan untuk tempat vaksinasi massal dengan sasaran pengguna jalan pada saat menjelang malam tahun baru guna mendukung percepatan vaksinasi nasional.

Laporan : Musmulyadi

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *