oleh

Berprestasi Matematikan Nasional, SDI 104.4 FM Ajak Guru dan Siswa Athirah Bone Bincang di Podcast “Bisik”

Topikinformasi.com – Bone SMP-SMA Islam Athirah Bone berkesempatan mengudara melalui siaran radio streaming, setelah salah satu layanan Streaming Radio SDI 104.4 FM Bone mengajak Athirah Bone, dalam hal ini Ahmad Ibrahim dari SMP dan A.Nurul Aqeela Amin dari SMA untuk melakukan bincang-bincang seputar matematika dan prestasi yang mereka raih di mapel itung-itungan tersebut.
Kegiatan bincang-bincang radio bertajuk “Bisik” atau Bincang Asik tersebut direkam di studio ruang Centre of Information Sekolah Islam Athirah Bone.

Podcast radio yang berpusat di Jl. A. Massakirang No.30, Tipojong, Kec. Tanete Riattang Tim., Kabupaten Bone tersebut dipandu oleh Kak Gina dan Kak Asrul.Pada kesempatan tersebut hadir sebagai pendamping siswa Athirah Bone, pengajar dan pembimbing ekskul matematika, Fitria Hafid, S.Pd.
Mengawali bincang-bincangnya, kedua presenter bertanya seputar cara Bu Fitri mengajarkan matematika di kelas sehingga mereka bisa suka dan senang belajar materi eksakta tersebut.

Baca Juga:  TP-PKK Kabupaten Bone Melakukan Kunjungan ke Kecematan Ponre

Pada kesempatan itu, alumni jurusan pendidikan Matematika UNM Makassar tersebut menerangkan bahwa mengubah mindset siswa terkait seramnya pelajaran matematika adalah salah satu yang pertama kali ia lakukan. Setelahnya guru mengajarkan ilmunya dengan baik dan sabar serta menjadikan anak-anak sebagai sahabat di kelas sehingga matematika lebih mudah ditransfer. Di Athirah guru-gurunya mengenal istilah “Mengajar dengan Cinta”, lanjut pendidik asal Enrekang tersebut.

Aqeelah berkesempatan diwawancarai setelahnya kemudian menceritakan bagaimana sampai dirinya menggandrungi matematika. Siswa SMA Islam Athirah Bone tersebut menjelaskan bahwa awal ia suka matematika disebabkan inisiatif ibunya yang memasukkannya ke salah satu lembaga bimbel matematika di Makassar.

Berangkat dari situ, Finalis KSM Matematika Tingk. Provinsi tersebut selalu tertantang di setiap level kursusnya. Ia mengaku bahwa ada rasa penasaran bila ia mengerjakan soal matematika. Ibrahim yang merupakan peraih perunggu lomba Matematika KSM Nasional 2022 juga tidak ketinggalan menceritakan bagaimana ia meraih sukses di tingkat nasional.
Nuraeni, S.Pd.,Gr. Merasa bangga dan bersyukur guru dan siswa Athirah Bone bisa menjadi inspirasi untuk siswa lain. Apa yang mereka lakukan tentu bisa menjadi sebuah pengalaman yang bisa dibagikan lewat media seperti radio yang menjangkau lebih banyak pemirsa di rumah selain di media sosial. Nurholis_Tim Athirah Web (ig: (nurholismuh)**(ilo)

Baca Juga:  Danrem Pimpin Acara Serah Terima Jabatan Kasrem 141/Toddopuli

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *