oleh

Tim Gabungan Resmob Polres Bone Bersama Unit Opsnal Sat Intelkam Polres Lakukan Penangkapan Pelaku Pencurian Sapi

-News-1,412 views

Topikinformasi.com-Bone Konfirmasi melalui Wa dari media TopikInformasi.com Kasat Reskrim Polres Bone AKP Ardy Yusuf menjelaskan kronologis penangkapan yang bertempat di Desa Maduri Kec. Palakka Kab. Bone pada Kamis (11/03/2021) sekitar pukul 13.00 Wita

Berdasarkan Laporan Polisi yang dilaporkan di Mapolsek Barebbo terkait kasus pencurian hewan dimana pelaku belum diketahui identitasnya ( pelaku dalam lidik ) sehingga Unit Resmob Polres Bone bersama Unit Opsnal Sat Intelkam Polres Bone melakukan serangkaian penyelidikan dan mengumpulkan bahan keterangan terhadap saksi-saksi dan pengumpulan barang bukti sehingga mendapat titik terang yang mengarah ke pelaku, kemudian tim bergerak dan menemukan barang bukti berupa 1 ekor sapi yang ditambatkan oleh pelaku di Dsn. Tocina Desa Mattenetebuang Kec. Palakka Kab. Bone selanjutnya dilakukan penangkapan terhadap pelaku yang berada di rumahnya bertempat di Desa Maduri Kec. Palakka Kab. Bone tanpa perlawanan dan setelah dilakukan introgasi terhadap pelaku, benar pelaku mengakui bahwa dirinya yang telah melakukan pencurian hewan.

Adapun cara pelaku melakukan pencurian yakni pelaku dengan seorang diri mendatangi tempat sapi korban di tengah sawah yang berjarak sekitar 1 km dari rumah korban kemudian membawa sapi tersebut dengan cara ditarik dan dibawa ke Desa Maduri Kec. Palakka Kab. Bone namun sampai pelaku diamankan sapi tersebut belum sempat dijual oleh pelaku.

Baca Juga:  Satlantas Polres Bone Sosialisasi Ops Keselamatan 2022 Lewat Radio

Dipimpin oleh Kanit Resmob IPDA M. Riad, S. Sos Bersama Unit Opsnal Sat Intelkam Polres Bone yang dipimpin oleh Kanit 6 Sat Intelkam AIPDA A. Ashar telah melakukan Pengungkapan dan Penangkapan pelaku Pencurian hewan terhadap pelaku bernisial MP, umur 33 tahun, pekerjaan buruh bangunan, alamat Desa Kajaolaliddong Kec. Barebbo Kab. Bone yang dialami oleh korban Dari Sadril bin Cakur, 25 tahun, Pekerjaan Petani, Alamat Desa Kajaolaliddong Kec. Barebbo Kab. Bone berdasarkan Laporan Polisi Nomor : LP / 02 / RES. 1.8 / III / 2021 / SulSel / Res Bone / Sek Barebbo, tanggal 01 Maret 2021.

Adapun barang bukti yang diamankan ( satu ) ekor sapi betina

Selanjutnya pelaku bersama barang bukti diamankan di Mappolsek Barebbo Polres Bone untuk dilakukan Proses Hukum lebih lanjut.
Ungkap,AKP Ardy Yusuf

Baca Juga:  Kapolda SulSel Ikuti Launching Elektronic Traffic Law Enforcement (ETLE) untuk 12 Polda Seluruh Indonesia, Termasuk Polda SulSel

IKBAL

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *